Rabu (06/02/2019) Redaksi Zonatengah.com
Jakarta (zonatengah.com) - "Pak Jokowi main yuk. Bu Iriana main yuk." Suara anak-anak terdengar memanggil-manggil dari halaman Istana Merdeka.
Kemarin sore, halaman tengah Istana yang rindang pun menjadi arena bermain dan berkumpul bagi anak-anak Indonesia. Saya dan Ibu Negara ikut bermain engklek, gobag sodor, egrang juga kuda lumping.
Semua bergembira, bertepuk tangan dan bersorak sorai. Anak-anak yang datang dari Kota Agats, Kabupaten Asmat, Papua menghibur dengan tari.
Anak-anak dari Voice of Indonesia mendendangkan lagu-lagu Nusantara.
Begitulah. Ratusan anak yang datang dari seluruh Indonesia ini menggelar acara dengan tajuk #JamMainKita yang diinisiasi oleh Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI).
Saya berpesan kepada mereka untuk mengisi waktu senggang di masa kecil untuk bermain dengan teman-teman sebaya di luar ruangan. Jangan hanya main di telepon genggam.
Foto: Biro Pers Setpres
Publis : Andi Suriyadi
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »