HEADLINE NEWS


Kategori

Askiman Ajak Masyarakat Tempunak Bersatu Lawan Covid-19


Sintang, Zonatengah.com. Wakil Bupati Askiman selaku Wakil ketua tim gugus tugas pemantau covid-19 kabupaten sintang,pimpin rapat koordinasi tentang pencegahan covid-19. kali ini di laksanakan di kecamatan tempunak di aula gedung kecamatan tempunak, hadir pada acara tersebut Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Sintang, Lingkungan Organisasi Perangkat Daerah kabupaten sintang, Forkopimcam Tempunak serta seluruh kepala desa yang di kecamatan tempunak.

Wakil Bupati Askiman mengajak masyarakat tempunak untuk tetap waspada dan selalu menjaga kebersihan baik di lingkungan maupun pribadi masing masing. “Jangan anggap sepele virus ini, karena virus ini susah di deteksi nya, bahkan kita tidak tau siapa yang sudah terjangkit atau pun yang belum terjangkit,” ungkap Askiman.

Askiman mengatakan Yang menjadi perhatian penting kita adalah pada saat ini kita harus menjaga persoalan sosial yang timbul ditengah masyarakat,ini menjadi masalah besar bagi kita semua dan kita harus bijak menangani nya,
Jangan menyikapi masalah ini dengan rasa takut secara Berlebihan,tapi bagaimna cara kita menanganinya secara benar tepat dan kita harus bekerja sama dengan tim gugus tugas covid - 19.

Askiman juga menambah kan penting untuk kita mensosialisasikan persoalan virus corona ini kepada seluruh warga kita sampai ke desa - desa. “Yang Sulit dipahamin warga atau masyarakat adalah soal status orang yang di anggap terjangkit dan ini perlu kita sampaikan dengan benar kepada masyarakat awam tugas kepala desa harus mampu menghimbau kepada warga nya supaya lebih bijaksana dalam menanggapi kasus covid 19 ini,” tambahnya.

Askiman berpesan kita harus menjaga Imunitas moral kita itu yang paling penting, moral pribadi, moral akal dan pikiran kita bagaimana hidup baik dan sehat. Dikatakannya lagi Imunitas moral itu berupa pola hidup sehat, menjaga pola makan, batasi kerja jangan sampai mengahabis kan energi jangan terlalu cemas yang dapat mambuat imun kita lemah, terpenting menurut Askiman membangkitkan iman untuk menguatkan hidup kita kepada tuhan yang maha kuasa,

“Ketahanan sosial,tidak penting yang menyebarkan permasalahan di masyarakat,jika di curigai jangan buat reaksi yg gaduh,dan jgn memunculkan kesenjangan sosial tolong laporkan setiap hari,” kata Askiman lagi.

Askiman juga berpesan kepada semua kepala desa tolong pantau perkembangan di desa kita,terutama desa yang termasuk eks transmigrasi harus di pantau benar - benar jangan sampai ada timbul gejolak sosial Ekonomi masyarakat di tiap desa juga harus di pantau,demi kesejahteraan warga desa. Jaga keamanan sosial, jaga kesehatan sosial, bila perlu setiap desa harus menyiapkan ruang isolasi di desa dalam langkah penanganan pertama. Kata Askiman

Kiang, S,Sos. Ketua tim gugus tugas kecamatan Tempunak dalam sambutan nya mengatakan untuk kecamata tempunak ini masih aman - aman saja hanya terdeteksi ODP 5 orang, sebanyak 26 desa yang ada di kecamatan tempunak sudah kita ambil Langkah langkah dan telah kita himbaukan kepada seluruh kepala desa yang ada di kecamatan tempunak untuk memberikan Edukasi kepada masyarakat terkait pencegahan dan penanganan penyebaran virus corona ini dengan cara membiasakan hidup bersih juga selalu menjaga interaksi dengan menjaga jarak. Membuat posko guna mengetahui keluar masuk nya orang baru demi menjaga kenyamanan di lingkungan masyarakat.

Memasang baleho dan menyiapkan tempat  cuci tangan di setiap tempat umum,melakukan penyemprotan disinsfektan di palisitas umum dan rumah - rumah ibadah tim gugus tugas tingkat desa selalu koordinasi dengan  tim covid 19 kacamatan supaya mempermudah dalam penanganan dan pencegahan nya,kata Camat Tempunak. (Red)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *