HEADLINE NEWS


Kategori

Seribu Anggota RAPI Wilayah 24 Depok Dukung IBH Jadi Anggota Kehormatan

KOTA DEPOK -- RAPI (Radio Antar Penduduk Indonesia),

wilayah 24 Kota Depok, telah resmi berdiri pada tahun 1987, dengan anggotanya kurang lebih 1.000 orang se-Kota Depok.

"Adapun dengan kegiatan RAPI yang telah berjalan diantaranya, membantu Pemerintah Kota Depok, dalam hal bantuan komunikasi dalam rangka pengamanan Nataru dan Lebaran di setiap tahunnya.

"Selain itu, membantu korban bencana, di Cianjur bersama Pemerintah Kota Depok, Nobar di Walikota, pembagian takjil, sahur on the road,dll," ujar Ketua Wilayah 24 Kota Depok, H. M Lutfi, didampingi Sekretaris Wilayah Kota Depok, Ir. Dida Firdaus serta Pengurus RAPI Wilayah 24 Kota Depok, Jawa Barat.

Menurutnya, bahwa beberapa waktu yang lalu, kami dari pengurus RAPI Wilayah 24 Kota Depok, berinisiatif untuk menjadikan Bang Imam sebagai anggota kehormatan RAPI.

"Jadi, yang kami harapkan kedepannya dapat terjalin sinergitas antara Pemerintah Kota Depok dengan kami pengurus RAPI," tutur H. Lutfi.

Ia juga menyebutkan, 'Alhamdulillah pada hari selasa tanggal 9 Juli 2024, pengurus RAPI Kota Depok, sengaja mendatangi DPD PKS Kota Depok, dalam acara silaturahim sekaligus penyerahan KTA RAPI Wilayah 24 Kota Depok, kepada Ir. H. Imam Budi Hartono, M.Si. (IBH).

"Jadi IBH didaulat menjadi anggota kehormatan RAPI Kota Depok," ucap
H. M Lutfi, di hadapan Sekretaris Wilayah Kota Depok Ir. Dida Firdaus serta Pengurus RAPI Wilayah 24 Kota Depok.

Dijelaskannya, bahwa RAPI juga telah membantu memberikan informasi Kamtibmas, tanggap darurat, sehingga masyarakat dapat mengetahui kejadian apapun khususnya di Kota Depok.  

"Artinya, dengan keberadaan RAPI di setiap Provinsi, terjalin hubungan yang sangat baik, saling menghormati, menghargai dan saling membantu disetiap kegiatan ataupun lintas perjalanan," jelas H. M Lutfi.

H. M Lutfi menambahkan, bahwa dengan di daulatnya Bapak Wakil Walikota Depok sebagai anggota kehormatan RAPI, semoga kedepannya, Kota Depok lebih mudah berkomunikasi dalam hal pencegahan bencana ataupun lainnya.

"Selanjutnya, RAPI Kota Depok, lebih dapat meningkatkan etos kerja organisasi yang tentunya mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Kota Depok," tukasnya, dan semoga sukses selalu Bapak Wakil Walikota Depok, kami dukung semua program Pemerintah Kota Depok," tambahnya.

FEBRIAN/RED

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *