HEADLINE NEWS


Kategori

Dandim Sintang Mengajak Masyarakat Agar Tetap Menjaga Keamanan Dalam Pilkada 2024


WWW.ZONATENGAH.COM
Komandan Kodim 1205 Sintang Letkol Inf Rangga Bayu Widiartha,S.A.P ditemui media  ini diruang kerjanya  Kamis 25 Oktober 2024,menyampaikan ini lah saatnya untuk melaksanakan pesta demokrasi dalam artian sekecil apapun suara anda sedikit apapun suara anda tetapi anda berhak dan wajib memilih karena itu sudah diatur dalam undang-undang jadi jangan sampai golput jangan sampai tidak memilih.pilihlah sesuai hati nurani tanpa ada paksaan dari siapa pun dan tanpa ada keterpengaruhan dari keluarga,tetangga,lingkungan sekitar maupun atasan dimana anda bekerja.
Dikatakannya,saya selaku TNI dan rekan-rekan Polri maupun rekan ASN saya pastikan bahwa kami netral dalam pilkada ini.kita lihat kurang lebih dalam waktu satu bulan ini sejak diumumkan kandidat calon itu setiap harinya juga sudah berjalan kampanye itu saya rasa dan saya harap jangan hanya angin surga,kami khususnya penjaga wilayah ketertiban dan keamanan wilayah Sintang,kami ingin Sintang itu menjadi tempat yang damai bagi semua orang seperti jargonnya pak Bupati kita Ir.Jarot Winarno jadi semua itu ayo mari kita bersama-sama saling menjaga karena kalaupun kita melaksanakan aksi yang bikin rusuh itu akan merugikan wilayah kita sendiri.
Kami TNI selalu membackup Kapolri dimanapun kegiatan seperti di atur dalam undang-undang TNI nomor 34 tahun 2004 juga selain kami diatur dalam tugas untuk melakukan operasi militer selain  perang salah satunya yaitu dengan menjaga keamanan dan kestabilitasan wilayah di wilayah tersebut,dalam hal ini jadi kami selalu membackup Polri apabila ke Polisian mereka meminta backup ya apabila ada pengajuan dimana ya tetap harus kita backup.ujarnya
Ditambahkannya,langkah-langkah yang kami lakukan pun kami sudah berkunjung ke koramil-koramil baik seperti yang teman-teman ketahui bersama Kodim 1205 Sintang ini ada 2 Kabupaten yang menjadi tugas dan tanggung jawabnya sendiri yaitu Kabupaten Sintang dan Kabupaten Melawi .dari 19 Koramil tersebut sudah beberapa yang sudah saya datangi dan beserta Denramil,beserta Kapolsek dan Camat sudah bertatap muka karena sudah ada arahan kami dari pak Bupati dan Kapolres juga menyampaikan agar menjaga situasi  agar tetap kondusif.bebernya (Hubertus)   

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *