HEADLINE NEWS


Kategori

Satlantas Polres Melawi Lakukan Sosialisasi Tentang Tertib Lalu Lintas


MELAWI (03/11/2018) - Dalam pelaksanaan Operasi Zebra Kapuas 2018 ini,Kegiatan sosialiasi tidak hanya dilaksanakan untuk pelajar,masyarakat umum namun juga menyasar kepada para pekerja dan pengelola tempat hiburan malam yang ada di wilayah Kabupaten Melawi. Seperti yang sudah dilakukan pada Jum'at malam, Satgas Preemtif OPS Zebra Kapuas 2018 Polres Melawi mendatangai Sebuah tempat hiburan karaoke yang dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Melawi dan Kasat Sabhara Polres Melawi. 

 Kasat Lantas Polres Melawi AKP Aang Permana S.IP.,M.APmengatakan bahwa kegiatan sosialisasi semacam ini akan rutin dilaksanakan,mengingat beberapa kejadian laka lantas yang terjadi akibat human eror ( pengendara dalam keadaan mabuk / selesai konsumsi alkohol), hal ini lah yang mendorong kita utk mengintensifkan sosialisasi terhadap hal tsb agar laka lantas dapat kita minimalisir karena sangat membahayakan sekali terjadinya fatalitas..  
Kegiatan ini bertujuan agar pengelola dan pekerja tempat hiburan karaoke dapat ikut serta dalam mensosialisasikan keselamatan berkendara, contohnya dapat mengingatkan pengunjung agar tidak mengendarai kendaraan ketika dalam keadaan mabuk karena alkohol lanjutnya.

 Mereka juga dibekali dengan informasi - informasi tentang tertib berlalu lintas dan keselamatan dalam berkendara, Dengan demikian diharapkan mereka bisa menyampaikan dan meneruskan kepada pengunjung, teman-teman atau keluarga dan masyarakat disekitar tempat mereka bekerja.

Publish : Andi Suriyadi

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *