HEADLINE NEWS


Kategori

Pelaksanaan Ujian Praktek Kelas lX (9) SMP YPPK Santo Donbosco Tahun Ajaran 2018-2019


Fakfak Papua Barat (Zonatengah.com) - Berdasarkan prosedur operasional standar penyelenggaraan ujian sekolah berstandar nasional tahun pelajaran 2018-2019 Tutur Kepala Sekolah SMP.Santo Donbosco Fakfak Bapak Manfred.Harbelubun saat ditemui Wartawan di ruang kerjanya Sabtu siang (9/3/2019) Wit.


Pelaksanaan ujian sekolah berstandar nasional untuk kelas 9 terbagi menjadi dua bagian yakni. Ujian praktek untuk 10 mata pelajaran yakni mata pelajaran, Agama, Bahasa Indonesia, IPA IPS, Bahasa Inggris, Kesenian, Prakarya ,Olahraga ,Komputer dan Bahasa Iha.Ujar Kepala Sekolah SMP Santo Donbosco Fakfak.

Sedangkan mata pelajaran yang tidak ada ujian praktek nya adalah mata pelajaran PPKN dan Matematika Adapun pelaksanaan ujian praktek tersebut SMP YPPK Santo Don Bosco Fakfak dijadwalkan mulai pada tanggal 1 Maret 2019 dan berakhir pada tanggal 9 Maret 2019.

Ujian praktek ini diikuti oleh 145 orang siswa yang terbagi ke dalam 5 rombongan belajar pada waktu yang bersamaan dilaksanakan (ulangan) penilaian tengah semester (PTS) bagi siswa-siswi kelas 7 dan  kelas 8.

Penulis       : Amatus Rahakbaw
Red/Publis : Andi Suriyadi


Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *