HEADLINE NEWS


Kategori

Bupati Sintang Bertindak Sebagai Irup Hut Kemerdekaan


SINTANG. Bupati Sintang dr. H Jarot Winarno, M.Med.,Ph bertindak sebagai inspektur upacara, dalam upacara peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74 tahun 2019, di Stadion Baning Sintang, Sabtu 17 Agustus 2019, pukul 100.00 Wib. 

Tampak hadir jajaran Forkopimda, pejabat Korem 121 Alambana Wanawai, pejabat Kodim 1205 Sintang, pejabat Polres Sintang, pejabat dilingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang, Wakil Bupati Sintang, Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Ketua DPRD Sintang, Wakil Ketua DPRD Sintang, anggota DPRD Sintang, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, Legiun Veteran dan Warakawuri, Pepabri, dan pimpinan organisasi sosial dan politik serta pimpinan organisasi pemuda. 


Sementara pasukan upacara terdiri dari Polisi Militer, Pasukan Korem 121 Alambana Wanawai, Pasukan 642 Kapuas, Pasukan Kodim 1205 Sintang, Pasukan Polres Sintang, Polwan Polres Sintang, Brimob, Pasukan Anggota Satuan Polisi Pamong Praja, Pasukan Pemadam Kebakaran, Basarnas Sintang, anggota FKPPI, Pegawai Negeri Sipil, anggota PGRI, mahasiswa, pelajar SMA, Pelajar SMP, anggota Pramuka.

Usai Upacara pengibaran bendera Merah Putih saat ditemui para awak media, Jarot mengatakan bahwa Indonesia Emas 2045 bertepatan dengan satu abad Indonesia merdeka mengisyaratkan Indonesia akan menjadi Negara terbesar ketiga didunia. 

Oleh sebab itu kata Jarot, maka sumber daya manusianya harus dibangun dengan serius dan unggul barulah Sintang bisa maju, Indonesia bisa maju, barulah tercapai Indonesia Emas. Kita tidak boleh puas dengan pertumbuhan ekonomi yang hanya 5 persen.

Hal senada juga disampaikam oleh Wakil Bupati Sintang Drs. Askiman, MM, ia mengatakan bahwa sesuai dengan tema Hut Kemerdekaan ini, Pemerintah Kabupaten Sintang, bertekad akan membangun Kabupaten Sintang menjadi sejahtera dan religius. (Andi)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *