HEADLINE NEWS


Kategori

BELAJAR LANGSUNG DI KANTOR DESA, SISWA MTS NEGERI 3 MEMPAWAH DALAMI KEPEMIMPINAN DAN PEMERINTAHAN

WAJOK HILIR MEMPAWAH-Sebanyak 300 siswa kelas 7 MTs Negeri 3 Mempawah hari ini, Selasa 14 Mei 2024, mengikuti kegiatan pembelajaran mata pelajaran Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) di Kantor Desa Wajok Hilir. Kegiatan ini bertujuan untuk memperdalam dan melihat langsung pola strategi kepemimpinan dan pemerintahan di desa tersebut.

Para siswa didampingi oleh dewan guru dan disambut langsung oleh Kepala Desa Wajok Hilir, Abdul Majid. Beliau pun turut menjadi narasumber dan berdialog langsung dengan para siswa, berbagi ilmu dan pengalamannya dalam memimpin desa.

Dalam kesempatan tersebut, Kades Abdul Majid menyampaikan pentingnya ilmu pengetahuan di era sekarang. “Memiliki ilmu pengetahuan itu penting, tapi harus dibarengi dengan adab dan akhlak yang baik, khususnya kepada orang tua masing-masing,” pesan Kades Abdul Majid kepada para siswa.

Kegiatan P5 di Desa Wajok Hilir Kecamatan Jongkat Kabupaten Mempawah, ini diharapkan dapat memberikan pengalaman belajar yang bermakna bagi para siswa dan membantu mereka memahami peran dan fungsi desa dalam kehidupan masyarakat.

Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat menumbuhkan rasa cinta dan bangga terhadap budaya dan tradisi lokal di kalangan generasi muda.

Udien Subarie.

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *