HEADLINE NEWS


Kategori

Dirgahayu Ke 74 TNI “TNI Profesional Kebanggaan Rakyat”


KUBU RAYA. Memperingati HUT TNI Ke 74, Kodam XII Tpr Pontianak melaksanakan Upacara Bendera di lapangan sepak bola Perkasa Kodam XII Tpr 5/9. Hadir dalam kesempatan tersebut Gubernur Kalbar, Walikota Pontianak, Kapolda Kalbar, Ketua Ketua Partai, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan undangan lainnya.

Dalam kesempatan itu juga diserahkan Penganugrahan tanda kehormatan RI Setia lencana kesetiaan kepada tiga Anggota TNI, atas pengabdiannya sebagai Anggota TNI RI. Dalam amanatnya Panglima TNI, yang dibacakan oleh Pangdam XII Tpr Mayjen Muhammad Nur Rahmad mengatakan, bahwa dirinya sangat bangga atas pengabdian seluruh anggota TNI dan PNS Tni.


Ia berpesan agar jajarannya selalu memperkokoh iman, dan Takwanya ke Pada Tuhan Yang Mahasiswa, meningkatkan solidaritas TNI beserta masyarakat, ia juga berpesan agar jajarannya selalu meningkatkan profesionalisme dalam bekerja dan selalu waspada terhadap segala ancaman ke pada Negara Kesatuan Repulbik Indonesia.

Setelah upacara selesai, dilanjutkan dengan menampilkan tarian kolosal yang menggambarkan keanekaragaman suku-suku bangsa di Indonesia.

Sebagai penutup dilanjutkan parade defile dari semua kesatuan. Acara dilanjutkan dengan Syukuran dan ramah tamah di Aula Kodam XII Tpr, yang kemudian dirangkai dengan pembukaan Kegiatan pameran Alutsista di halaman Kodam XII Tpr. (Kun)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *