SINTANG - Sebanyak
141 orang jemaah Haji asal Kabupaten Sintang telah tiba di bumi senentang dan
disambut baik oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Sintang dan seluruh keluarga
yang menantikan kedatangannya di halaman Kantor Bupati Sintang pada Hari Sabtu
15 September 2018, Abdul Syufriadi Asisten Pemerintahan Seketariat Daerah
Kabupaten Sintang mengucapkan selamat datang kepada para jemaah Haji yang telah
menunaikan ibadah Haji ditanah suci dan telah kembali ke tanah air dengan
selamat.
Menurutnya momen kepulangan jemaah Haji ini adalah merupakan
suatu suasana yang sangat mengharukan dan membahagiakan, karna selama dalam
penyelenggaraan ibadah Haji selalu dinanti-nantikan untuk melepaskan rasa rindu
dan ungkapan syukur bagi para jemaah Haji dan keluarga, ungkap Abdul Syufriadi.
Dirinya juga berterimakasih kepada para petugas yang sudah
melaksanakan tugasdnya dengan baik dan telah memberikan pelayanan yang maksimal
kepada para jemaah asal Kabupaten Sintang dengan baik sehingga mereka bisa
menjalankan ibadah Haji selama di tanah suci telah berjalan dengan lancer.
“Saya mengucapakan terima kasih yan sebesar-besarnya kepada
para jemaah karna telah mampu menjaga nama baik daerah” Kata Abdul Syufyadi
dengan wajahnya sangat gembira. Ia juga
meminta kepada para jemaah untuk dapat mendorongan peruses pembangunan di
Kabuapten Sintang khususnya dibidang keagamaan.
Ia berharap agar para jemaah untuk dapat menjadi figur dan
tauladan yang baik di tengah-tengah kehidupan bermasyarakat, yang mencerminkan
perilaku yang selalu menebarkan kebaikan
, kembangkanlah toleransi antar umat beragama sehingga tercipta kehidupan yang
aman dan damai di Kabupaten Sintang. Pungkasnya.
Sementara itu H. Edy Harmaeni perwakilan jemaah Haji
mengatakan selama 40 Hari para jemaah Haji sudah melaksanakan ibadah Haji di
tanah suci sehingga sampai saat ini pulang dengan jumlah utuh dasn dalam
keadaan sehat walfiat.
“Pada 31 Juli 2018 yang lalu, kami dilepas oleh bapak Bupati
Sintang kami berjumlah 141 orang yang masuk kedalam kelompok terbang 15 di
Embarkasi Batam yang berasal dari Kota Sintang, Kota Pontianak dan Singkawang,
Anggota kami sebanyak 141 orang dan kembali ke Bumi Senentang dengan jumlah
yang sama, Kata Edy dengan hati penuh kegembiraan.
Menurutnya segala propersi ibadah Haji telah mampu
dijalankan dengan baik meskipun sebagian kami sudah tua dan sepuh dan tidak ada
satupun halangan selama di sana. Edy juga berterimakasih kepada Pemerintah
Daerah Kabupaten Sintang, Kementerian Agama, dan seluruh panitia yang sudah
memfasilitasi.ungkapnya.
Pewarta : Andi Suriyadi
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »